DWP BSIP Papua Turut Serta Meramaikan Peringatan Hari Kartini
DWP BSIP Papua Turut Serta Meramaikan Peringatan Hari Kartini
Memperingati Hari Kartini, Dharma Wanita Persatuan BSIP Papua menggelar olahan pangan lokal. Kegiatan dilaksanakan pada hari Selasa, 23 April 2024 di Aula BSIP Papua. Acara dimulai dengan sambutan Ketua DWP BSIP Papua, Dr. Ir. Martina Sri Lestari, MP. Beliau menyampaikan bahwa peringatan hari kartini untuk menghormati perjuangan RA Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan gender terutama dalam bidang Pendidikan.
Pada zaman sekarang, kesetaraan gender semakin terasa di kalangan masyarakat. Kaum perempuan memiliki kebebasan berekspresi, mengutarakan mimpinya, mewujudkan ide-ide kreatifnya, menyalurkan berkat dan keahliannya. Peringatan Hari Kartini dimeriahkan dengan lomba olahan pangan lokal yang diikuti oleh 3 (tiga) tim. Bahan dasar olahan pangan lokal berasal dari ubi jalar dan sagu yang diolah menjadi bolu zebra dan nuget ubi jalar.
Pada akhir kegiatan, diumumkan pemenang lomba olahan pangan lokal dan pemenang busana adat. Olahan Pangan Lokal Juara 1 diraih oleh Bolu Zebra Kukus (Bidang Ekonomi), Juara 2 Bolu Zebra Panggang (Bidang Sosial Budaya) dan Juara 3 Nuget Ubi Jalar (Pengurus inti DWP). Penilaian olahan berdasarkan rasa, tekstur, disiplin waktu, kekompakan tim, dan penyajian. Sedangkan pemenang busana adat diraih oleh Basila Ayakeding (Juara 1), Batseba M W Tiro (Juara 2), dan Siska Tirajoh (Juara 3) melalui keserasian busana, make up dan keunikan busana adat yang digunakan. Peringatan Hari Kartini turut meningkatkan rasa kebersamaan dan persaudaraan sesama keluarga besar BSIP Papua